BALAI PEMASYARAKATAN KLAS II TERNATE KANWIL KEMENKUMHAM MALUT MENGIKUTI UPACARA HBP KE-60

BALAI PEMASYARAKATAN KLAS II TERNATE KANWIL KEMENKUMHAM MALUT MENGIKUTI UPACARA HBP KE-60

Ternate,- Upacara Hari Bhakti Pemasyarakatan, (HBP) yang ke -60 Tahun 2024 dilaksanakan serentak di seluruh Kantor Wilayah dan Unit Pelaksana Teknis se-Indonesia, Sabtu (27/04/2024).

Bertempat di Lembaga Pemasyarakatan Khusus Anak (LPKA ) Ternate ,Perwakilan pegawai Kantor Balai Pemasyarakatan Klas II Ternate termasuk para Pimpinan Tinggi Pratama dan Kepala Unit Pelaksana Teknis Se-Ternate bersama-sama melaksanakan Upacara Peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan (HBP) yang ke -60 Tahun 2024.

Bertindak sebagai Inspektur Upacara Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Ignatius Purwanto, Perwira Upacara, Kepala Lembaga Khusus Anak,Sudirman , Pembaca sejarah singkat Pemasyarakatan, Kepala Sub Bidang Bimbingan Dan Pengetasan Anak, Abu Sabriyawan Tilaar, serta Komandan Upacara,Akbar Mansur.

Selaku Inspektur Upacara, Ignatius menyampaikan amanat menteri Hukum dan HAM, pertama-tama beliau mengucapkan selamat Hari Bakti Pemasyarakatan,(HBP) yang ke -60 Tahun 2024.

“Dengan tema “Pemasyarakatan Pasti Berdampak”, dapat dimaknai sebagai upaya merefleksikan menjadi momentum bagi seluruh jajaran Pemasyarakatan untuk semakin mengukuhkan komitmen dalam mencapai tujuan pemasyarakatan serta meningkatkan kinerja.Ujarnya.

Dalam prosesnya, terjadi perubahan istilah dari "Kepenjaraan" menjadi "Pemasyarakatan" yang bertujuan sebagai suatu pengejawantahan keadilan untuk mencapai reintegrasi sosial dalam pembinaan Warga Binaan Pemasyarakatan. Perkara ini kemudian dikukuhkan ke dalam UU Nomor 12 Tahun 1995 tentang Pemasyarakatan (terbaru yakni UU Nomor 22 Tahun 2022).

“Pemasyarakatan merupakabn bagian integral dari sistem peradilan, di mana sebelumnya mungkin dipandang hanya sebagai bentuk balas dendam semata.Namun dengan adanya perubahan hukum pemasyarakatan kini memiliki tujuan yang lebih jelas,“ungkapnya.
HUMAS BAPAS TERNATE

(edit)

logo besar kuning
 
NAMA SATUAN KERJA KELAS XXX (edit)
KANWIL KEMENKUMHAM NAMA PROVINSI (edit)

Jl. blablabla (Alamat Unit Satuan Kerja lengkap dengan Kodepos) (edit)
012-3456789 (edit)

Email Kehumasan
humas.satker@kemenkumham.go.id (edit)

Email Aduan
Pengaduan.satker@kemenkumham.go.id (edit)

Hari ini22
Kemarin76
Minggu ini22
Bulan ini1034
Total 13296

20-05-2024